GANENDRA dirancang khusus untuk membawa berbagai perlengkapan pasukan khusus melalui dalam air dengan lebih cepat dan tanpa terdeteksi. Desainnya yang kompak membuat GANENDRA dapat diluncurkan oleh kapal angkut dan dioperasikan diperairan dangkal serta membuat pasukan penyelam dapat bermanuver didalam air dengan efisiensi tinggi dan kendali yang presisi.
GANENDRA tidak hanya merupakan kombinasi dari performa tinggi dan rancangan yang kuat serta menarik, namun juga durabilitas dengan biaya perawatan dan harga suku cadang yang lebih terjangkau.